Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh😊
Bismillahirrahmanirrahim
Halo sobat.
Sobat suka dengan cerita lucu? Entah sobat yang suka menceritakan cerita lucu ke teman-teman sobat, atau sobat hanya suka mendengar atau membaca cerita lucu. Saya yakin semua orang Indonesia pasti suka dengan cerita lucu. Karena orang Indonesia adalah orang yang humoris dan suka bercanda. Selain itu kejadian yang lucu atau cerita lucu memang bisa bikin kita happy dan awet muda.
Jika sobat suka dengan cerita lucu atau film lucu, pasti tau kan film Warkop, yang dibintangi oleh Dono, Kasino, dan Indro. Film Warkop emang lucu banget, banyak adegan adegan lucu yang dimainkan oleh artis tersebut. Apa lagi film Warkop yang versi terbaru yang dibintangi oleh Vino Bastian dkk. Ngakak deh pokoknya. Selain itu ada juga komedi “Sketsa” di TransTV, ada juga Stand up Cemmedy, dsb. Selain itu kita juga sering sekali mendapatkan cerita lucu dari grup WA, atau Facebook. Iya kan sobat?
Nah, cerita lucu yang sobat lihat di TV, atau cerita lucu yang sobat baca dari group WA, atau Facebook itulah yang dinamakan dengan Spoof Text. Oke, jadi Spoof Text adalah cerita yang lucu, yang didalamnya terdapat peristiwa-peristiwa kemudian diakhiri dengan suatu hal yang lucu. Begitulah kira-kira gambaran tentang Spoof Text. Gimana sudah ada gambaran kan?
Kemudian dalam pelajaran bahasa inggris, ketika membahas tentang Spoof Text, kita juga diwajibkan untuk mengetahui Generic Structure, dan Purpose nya. Generic Structure dari Spoof Text yaitu Orientation – Event – Twist. Orientation adalah pembukaan cerita, Event adalah kejadian kejadian yang ada dalam cerita, dan Twist adalah sebuah akhir yang lucu. Itulah Generic Structure atau bagian-bagian yang ada dalam Spoof Text. Sedangkan Purpose nya yaitu “to entertain / amuse the reader with funny story”.
Itulah gambaran singkat tentang Spoof Text. Tapi kali ini saya tidak akan membahas Spoof Text secara panjang lebar, kali ini saya hanya ingin menshare contoh spoof text. Semakin banyak kita membaca contoh spoof text maka kita akan semakin memahaminya.
Oke langsung saja berikut Contoh Spoof Text yang berjudul “A foolish order” Silahkan dibaca dan dipelajari.
Contoh Spoof Text – Sebuah Pesanan yang Konyol
A foolish order
I was working in a photo store, which specializes in restoring old photographs.
One day, a lady brought an old picture of a man sitting behind a cow milk, milking it.
“Can you fix this picture for me?” she asked.
“Sure, what would you like us to do?”
“Can you move the cow?”
I stared at her astonishingly and replied, “Move the cow?”
“Right. I want to know what my great-grandfather looked like. That’s him.” she pointed to the feet sticking out under the cow.
“I don’t think we can do that.”
“Just move the cow over, and we’ll be able to see his face.” She insisted.
“I’m sorry. We don’t have the technology to do that.”
“Well, I think I’ll just take this somewhere else.”
Terjemahan :
Sebuah Pesanan yang Konyol
Aku bekerja di tempat foto yang khusus untuk memugarkan atau memperbaiki foto-foto lama yang rusak.
Suatu hari, seorang wanita membawa sebuah foto lawas dengan gambar seorang laki-laki duduk dibelakang seekor sapi, sedang memerah susu.
“Dapatkah kamu memperbaiki foto ini untukku? Tanyanya.
“Tentu saja, apa yang harus saya lakukan untuk anda?
“Dapatkah kamu memindahkan sapinya?”
Aku membelalak melihatnya dengan heran dan menjawab, “Memindahkan sapiny?”
“Ya, benar. Aku ingin melihat bagaimana wajah kakek buyutku. Itu dia.” Dia menunjuk kegambar kaki yang ada dibawah sapi.
“Kupikir kami tidak bisa melakukannya.”
“Pindahkan saja sapinya, dan kita akan bisa dengan mudah melihat wajahnya.” Katanya dengan tegas.
“Maaf. Kami tidak memiliki teknologi yang mumpuni untuk melakukannya.”
“Baiklah, kupikir aku akan mencobanya ditempat yang lain saja.”
Baca juga Spoof Text : Definition, Purposes, Generic Structures, Language Features
Oke, semoga pembahasan tentang contoh Spoof Text dan terjemahannya kali ini bisa bermanfaat untuk kita semua khusunya dalam memahami dan membuat/menulis text ini. Apabila sobat masih ingin belajar bahasa Inggris dengan materi yang lain silahkan klik Menu yang ada diatas. Sekian dan terima kasih atas kunjungannya. Untill next time..
Terima kasih atas kunjungannya. Semoga dengan berkunjung di website British Course ini sobat bisa makin cinta bahasa inggris, dan nilai bahasa inggris sobat semakin memuaskan. Dan semoga kita bisa belajar bahasa inggris bareng dan saling mengenal. Komentar, saran dan kritik dari sobat kami harapkan demi kemajuan website ini. Thanks..
Leave a Reply